Media Sosial yang Paling Sering Digunakan Orang Indonesia

Admin • 25 November 2021
Media Sosial yang Paling Sering Digunakan Orang Indonesia

Perkembangan media sosial di era sekarang bisa dikatakan cukup pesat. Lihat saja beberapa perusahan digital dan tech tengah berlomba-lomba mengembangkan fitur dan teknologi terbaru mereka.

Kamu bisa ambil contoh perusahaan Meta kini yang sedang mengembangkan metaverse.

Apa saja ya kira-kira sosial media yang paling sering digunakan oleh orang Indonesia?

media sosial

6 Media Sosial yang Sering Digunakan Orang Indonesia

WhatsApp

Whatsapp merupakan media sosial chatting tanpa menggunakan pulsa sms atau telephone. Kamu cukup tersambung dengan koneksi internet maka bisa menggunakan layanan ini.

WhatsApp menjadi media chatting yang paling banyak digunakan di Indonesia oleh berbagai kalangan. Kamu bisa lihat sekarang sekolah online bahkan memakai aplikasi ini untuk menghubungkan guru dengan murid dalam bertukar kabar.

Dalam keluarga mu juga pasti memakai aplikasi ini dalam membuat grup keluarga bukan?

Dihimpun dari data We Are Social, tercatat orang Indonesia memakai aplikasi ini sebanyak 83% atau kira-kira 125 juta orang.

Facebook

Selanjutnya adalah aplikasi Facebook, yang merupakan aplikasi media sosial terlengkap. Kamu dapat berkomunikasi dengan temanmu bahkan berjualan, berbagi video dan gambar, membuat jadwal bersama, dan masih banyak lagi.

Youtube

Media sosial satu ini mengalahkan stasiun tv di era sekarang, kamu bisa melihat beberapa artis yang sering kita lihat di televisi sekarang sudah memiliki channel atau kanal sendiri-sendiri di Youtube.

Youtube sendiri merupakan platform yang memungkinkan para penggunanya untuk melihat, mengirim, dan berbagi video.

di Indonesia sendiri pengguna Youtube sudah sebanyak 132 juta orang, menurut data dari We Are Social.

Instagram

Jika sebelumnya instagram hanya menjadi media untuk sharing Photo, kini aplikasi ini sudah banyak memiliki fitur-fitur baru. Salah satunya yang paling terbaru adalah Reels.

media sosial

Bahkan sekarang kamu sudah bisa berbelanja memalui instagram shop. Masih banyak pengembangan fitur lainnya di Instagram seperti Instagram Story, IG TV dan masih banyak lagi.

TikTok

Siapa yang menyangka kini aplikasi ini sudah memiliki banyak pengguna. Pertama kali diluncurkan oleh perusahaan byteDance China, dulu tiktok dipandang sebelah mata sebagai aplikasi yang hanya berisi orang joget-joget.

Namun sekarang aplikasi ini sudah menjadi cikal bakal inspirasi dari fitur Reels di Instagram. Indonesia menjadi salah satu poengguna terbanyak Tiktok dengan angka 500 juta orang.

Di Tiktok kamu bisa membagikan video pendek yang dapat kamu edit seperti dipercepat, perlambat, ataupun menambah filter dan voice effect.

Twitter

Tidak memiliki banyak perubahan sejak pertama kali rilis, Twitter masih memiliki banyak pengguna untuk sharing cerita maupun pengalaman pribadi pengguna berupa tulisan maksimal 200 karakter.

Pengguna Twitter di Indonesia rupanya mencapai 78 juta orang, apakah kamu salah satunya?


Tentunya masih banyak lagi macam media sosial di Indonesia, tetapi kami telah merangkum 6 yang paling banyak digunakan oleh orang indonesia. Kalau kamu termasuk pengguna seluruhnya atau hanya beberapa saja?